• Jelajahi

    Copyright © SERONOK BATAM MEDIA
    Best Viral Premium Blogger Templates

    iklan

    Banner Header

    Paguyuban Pasundan Jabar Ikuti Pawai Pembangunan Yang Digelar Pemko Batam

    Redaksi
    14/08/2023, Senin, Agustus 14, 2023 WIB Last Updated 2023-08-14T06:46:26Z
    Banner Header
    Banner Header



    Seronokbatam.com - Batam | Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mendampingi Wali Kota Batam, Muhammad Rudi melepas Pawai Pembangunan, budaya dan Lomba Kendaraan Hias Tingkat Kota Batam Tahun 2023, di Dataran Engku Hamidah, Minggu (13/8/2023).

    Pawai ini sendiri merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI yang digelar Pemerintah Kota Batam.


    Sebanyak 5000 peserta pawai budaya dan 50 peserta pawai kendaraan hias yang diikuti organisasi masyarakat, TNI, Polri, Swasta dan OPD dilingkungan Pemerintah Kota Batam resmi dilepas untuk memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia.

    Salah satu peserta pawai pembangunan yakni Paguyuban Pasundan Batam Jabar yang berkolaborasi dengan Cipta Karya Tata Ruang Kota Batam turut serta dalam kegiatan pawai tersebut.



    Antusiasme masyarakat sangat luar biasa turut memeriahkan rangkaian kemerdekaan RI yang digelar oleh Pemerintah Kota Batam.

    "Ini menandakan jiwa patriotisme masyarakat Batam masih tertanam untuk mewujukan pembangunan Kota Batam yang modern dan sejahtera," kata Jefridin dalam keterangan pers di account media center Batam.


    Jefridin juga merasa istimewa atas kehadiran bintang tamu, yakni Alfin Habib DA3 dan Itje Sonia. Jefridin bersama masyarakat menyatu mengikuti lagu yang dibawakan kedua artis asal Ibu Kota tersebut.


    Hal tersebut menandai, wujud sukacita masyarakat akan kemerdekaan Republik Indonesia.

    “Semaraknya kegiatan ini tidak lain merupakan bentuk kebersamaan dan respon dari seluruh elemen masyarakat,”tutupnya. (Redaksi/Mcb)
    Komentar

    Tampilkan