Seronokbatam.com - Batam | Setelah adanya informasi dari petugas keamanan bahwa telah diamankan seekor ular sejenis sanca.
Menurut petugas keamanan yang berjaga pada malam itu berhasil mengamankan seekor ular sanca yang di bantu oleh beberapa karyawan pria untuk melumpuhkan hewan reptil tersebut.
"Ular sanca itu dalam posisi melingkar di depan mushola PT, dan kami lakukan penangkapan dengan cara dipukul di bagian badan si ular tersebut," kata Jaja petugas keamanan setempat, Selasa,(29/08/23).
"Dikhawatirkan akan ada muncul lagi ular-ular tersebut, karena kalau di lihat dari ular itu masih kecil, panjangnya sekitar satu meter lebih," ucapnya.
Perihal keberadaan ular di kawasan tempat kerja di duga munculnya dari sekitar parit yang ada di perusahaan tersebut. Karena parit-parit itu terhubung dengan parit yang ada di tepi jalan di dalam kawasan industri.
Menurut salah seorang Cleaning Service (CS) sebut saja R.Afri menuturkan, pernah juga kami temukan pada saat orang maintenance mau mengecek meteran air, nampak ular sanca lebih besar dua kali lipat ular yang ini.
Bahkan menurut salah seorang karyawan di bagian store, melihat ular hitam dugaannya sejenis ular Cobra sedang mearayap di lantai store, seperti mau mencari mangsa.
"Dan hingga saat ini kami tidak tahu kemana larinya ular tersebut, belum diketahui apakah masih di bawah barisan boks pallet itu atau sudah keluar," ujar Maldi karyawan store departemen di perusahaan tersebut.
Keberadaan ular ini sudah dilaporkan ke management perusahaan, dan pihak management meminta agar ular tersebut di serahkan kepada petugas Fire Safety Batamindo.
Bahkan pihak management sudah melakukan pembongkaran-pembongkaran di area yang di duga sarang atau tempat nya ular itu berada. Namun tidak membuahkan hasil tidak menemukan sarang atau tempat nya berkembang biak hewan reptil tersebut.
Setelah petugas Fire Safety Batamindo tiba di lokasi perusahaan, ular yang dalam keadaan masih hidup tersebut tampak seperti lemas.
Pihak Fire Safety Batamindo berjumlah empat orang membawa ular sanca tersebut yang telah dimasukan kedalam karung goni yang telah dipersiapkan.
Saat proses pemindahan ular sanca dari ember ke karung goni tersebut, salah seorang petugas Fire Safety mengatakan, Ini kemungkinan masih ada ular-ular yang lain, kami juga pernah mengevakuasi ular sebesar betis di parit PT Flextronic.
"Ular ini akan kami bawa dan kita tempatkan di areal yang memang si ular itu jauh dari kawasan industri," pungkasnya. (Redaksi)